Lamongan, - Komandan Kodim (Dandim) 0812/Lamongan, Letkol Arm Ketut Wira Purbawan, memberikan apresiasi tinggi kepada para atlet karate Kodim 0812/Lamongan dalam gelaran Open Tournament Karate Panglima TNI Cup Tahun 2024 yang digelar di Gor Unesa Surabaya, beberapa waktu lalu.
Letkol Arm Ketut mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang dicapai oleh para atlet karate, yang telah mengharumkan nama Kodim Lamongan.
Baca juga:
14 Prajurit Resmi Jadi Warga Kodim Klungkung
|
“Prestasi yang ditorehkan para atlet karate ini menunjukkan bahwa Kodim Lamongan memiliki bakat-bakat luar biasa di bidang olahraga bela diri. Mereka bukan hanya berprestasi secara individu, tetapi juga menginspirasi generasi muda Lamongan untuk berani bermimpi dan berjuang meraih cita-cita, ” ujarnya.
Bahkan, pihak Kodim 0812/Lamongan berkomitmen mendukung perkembangan olahraga, khususnya karate, di kalangan generasi muda.
“Sehingga semakin banyak prestasi yang dapat diraih untuk mengharumkan nama Kodim Lamongan, ” pungkasnya. (*)